Personil Koramil 1605 Sukagumiwang Indramayu Bantu Masyarakat Mencegah LakaLantas Bantu Menyebrangkan Anak Sekolah

Personil Koramil 1605 Sukagumiwang Indramayu Bantu Masyarakat Mencegah LakaLantas Bantu Menyebrangkan Anak Sekolah

Spread the love

Mediatnipolri.com Indramayu-Pada hari ini Senin tanggal 02 Juni 2025 yang bertempat di Jl By Pass Cadangpinggan Kecamatan Sukagumiwang, Serka Samsuri Babinsa Koramil 1605/Sukagumiwang beserta Aipda Rudi dan Brigadir Pol Azis Polsek Sukagumiwang melaksanakan kegiatan menyebrangkan anak sekolah yang akan ke SMAN 1 Sukagumiwang  menggunakan kendaraan bermotor .

Serka Samsuri anggota Koramil 1605 Sukagumiwang saat melaksanakan kegiatannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah jalan raya tersebut agar mencegah terjadinya lakalantas di wilayah tersebut.

“Sekitar Pukul 06:00 Wib sampai dengan selesai, kegiatan tersebut

selama kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib,”Ujarnya.

Kegiatannya tersebut sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap warga masyarakat dan para siswa sekolah yang hendak menyebrang jalan raya.

“Menghindari dan mencegah Lakalantas agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar serta Kondusif agar bisa saling membantu dalam pelaksanaan tugas,”Pungkasnya.

(Khaerudin )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *